Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Membuat Akun OVO

Cara Mudah Membuat Akun OVO

OVO merupakan sebuah aplikasi layanan yang dapat digunakan untuk berbagai macam pembayaran transaksi secara online. Dengan menggunakan OVO, Anda dapat dengan mudah melakukan berbagai pembayaran transaksi secara online maupun offline di merchant-merchant yang telah bekerjasama dengan OVO.

Termasuk kami yang menyediakan layanan deposit atau pengisian saldo WijayanaPay menggunakan OVO. Layanan ini kami sediakan khusus bagi pengguna layanan kami yang belum memiliki rekening bank.

Kenapa kami menggunakan layanan OVO? Salah satunya adalah karena kemudahan Top Up OVO yang bisa dilakukan melalui Alfamart. Jadi, jika Anda mau punya usaha jualan pulsa tapi belum punya rekening bank untuk kebutuhan deposit, Anda bisa gunakan layanan kami dengan memilih opsi deposit melalui Alfamart atau OVO Cash.

Alur deposit melalui Alfamart atau OVO pada layanan kami adalah seperti ini: Anda request tiket deposit dengan memilih pembayaran melalui Alfamart atau OVO Cash. Selanjutnya Anda harus transfer ke rekening OVO Cash kami melalui Alfamart.

Untuk lebih memudahkan penggunaan, kami menyarankan supaya Anda memiliki akun OVO sendiri. Jadi, nantinya Anda bisa top up saldo OVO Anda sendiri melalui Alfamart, baru kemudian bisa ditransfer ke rekening OVO kami atau bisa juga transfer ke salah satu bank kami langsung dari akun OVO Anda. Dengan cara ini tentunya Anda bisa lebih leluasa dan lebih mudah melakukan deposit.

Cara Membuat Akun OVO

Untuk dapat memiliki akun OVO sendiri, Anda bisa melakukan registrasi dengan langkah-langkah pendaftaran sebagai berikut:

  1. Download dan Install aplikasi OVO melalui Google Play Store.
  2. Setelah berhasil terinstall, silahkan buka aplikasinya dan langsung saja klik tombol JOIN NOW.
  3. Isi data pribadi Anda seperti nama, nomor telepon dan alamat e-mail. Untuk plihan kode referensi kosongkan saja tidak perlu diisi.
  4. Jika datanya sudah Anda isi, beri tanda centang pada kotak kecil sebagai tanda Anda setuju dengan semua ketentuan layanan dari OVO. Lanjutkan dengan klik tombol BERIKUTNYA.
  5. Tahap berikutnya, Masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor yang didaftarkan. Cek juga pada email yang didaftarkan dan klik tombol verifikasi yang ada dalam pesan email.
  6. Setelah nomor hp dan email terverifikasi, dihalaman selanjutnya buatlah kode keamanan Anda. Nantinya, kode keamanan ini akan berfungsi sebagai pengaman yang biasanya akan diminta ketika Anda masuk ke aplikasi atau saat melakukan pembayaran.
  7. Sekarang akun OVO Anda sudah aktif dan sudah dapat digunakan.

Akun Anda yang baru saja dibuat adalah akun dengan status member OVO Club. Dimana member dengan status OVO Club hanya dapat melakukan transaksi aplikasi OVO saja, tidak bisa melakukan transfer antar sesama pengguna OVO ataupun transfer bank.

Tentunya hal ini merupakan sebuah masalah. Karena ya percuma dong kalau kita punya akun OVO tapi tidak bisa dipakai buat transfer.

Supaya akun OVO bisa digunakan untuk transfer ke sesama pengguna OVO dan bisa transfer ke bank, Anda harus upgrade akun Anda menjadi OVO Premier. Dengan status member OVO Premier, Anda bebas belakukan transfer ke sesama pengguna OVO maupun transfer bank secara gratis. Namun tetap ada batasan-batasan tertentu.

Bagaimana cara upgrade ke OVO Premier? Nanti akan kami bahas pada artikel berikutnya.

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Membuat Akun OVO"